Investor Bantu Rehab Ruang RSUD Muara Teweh

id Investor Bantu Rehab Ruang RSUD Muara Teweh, RSUD, Batu bara,

Investor Bantu Rehab Ruang RSUD Muara Teweh

Ilustrasi, tambang batu bara. (istimewa)

Perbaikan kamar VIP ini merupakan bentuk kepedulian dan berharap hal seperti ini juga dapat dilakukan oleh perusahaan-perusahaan lainnya yang beroperasi di Kabupaten Barito Utara,"
Muara Teweh (Antara Kalteng) - Salah satu perusahaan tambang batu bara di Kabupaten Barito Utara, Mitra Barito Grup membantu melakukan rehab dan menghibahkan fasilitas satu ruang VIP Rumah Sakit Umum Daerah Muara Teweh.

"Perbaikan kamar VIP ini merupakan bentuk kepedulian dan berharap hal seperti ini juga dapat dilakukan oleh perusahaan-perusahaan lainnya yang beroperasi di Kabupaten Barito Utara," kata Manajer Personalia Mitra Barito, Rindarto di Muara Teweh, Kamis.

Menurut Rindarto, bedah ruangan itu dalam rangka ikut berpartisipasi dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di RSUD Muara Teweh.

Selain memperbaiki ruangan tersebut, Mitra Barito juga mengisinya dengan berbagai fasilitas diantaranya TV, kulkas, lemari, berbagai fasilitas kamar mandi.

"Perbaikan ruangan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan dan sesuai dengan program Bapak Bupati Barito Utara, Nadalsyah, agar ruangan yang ada dapat lebih memadai dan lebih nyaman untuk para pasien yang berobat," katanya.

Sementara Direktur RSUD Muara Teweh dr Dwi Agus Setijowati menyambut gembira dengan kontribusi Mitra Barito.Hal ini merupakan salah satu bentuk kemitraan yang baik antara RSUD Muara Teweh dan perusahaan tambang. Dia mengharapkan seluruh perusahaan yang ada di Barito Utara dapat mencontoh.

"Apabila ada karyawan dari PT MBG yang mengalami sakit, maka dia akan didahulukan untuk mengisi ruangan ini. Akan tetapi bila tidak ada karyawan perusahaan yang berobat maka ruangan ini dapat digunakan oleh pasien umum," ujar dia.

Dwi Agus mengatakan perbaikan ruangan VIP ini merupakan ide dan program Bupati Barito Utara Nadalsyah, guna meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di daerah ini. Sehingga ruangan VIP RSUD Muara Teweh memenuhi standarisasi. Sampai dengan saat ini selain Mitra Barito, ada salah satu perusahaan yang ingin ikut berpartisipasi memperbaiki ruangan di RSUD Muara Teweh, yaitu PT Duta Nurcahya, perusahaan yang juga bergerak dalam bidang pertambangan.

"Kami berharap program tersebut mendapat kepedulian dari invstor lain yang menanamkan investasinya di daerah ini," kata Dwi.






(T.K009/B/M019/M019)