Upacara HUT RI Di Kotawaringin Timur Sukses

id Upacara HUT RI Di Kotawaringin Timur Sukses , Bupati Kotim, H Supian Hadi

Upacara HUT RI Di Kotawaringin Timur Sukses

Bupati Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah, H Supian Hadi (FOTO ANTARA Kalteng/Norjani)

Sampit (Antara Kalteng) - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-69 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, berjalan lancar dan sukses.

"Selamat, kalian sukses menjalankan tugas," kata Bupati Kotim, H Supian Hadi saat memberikan ucapan selamat kepada anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka usai upacara peringatan detik-detik proklamasi yang dilaksanakan di Stadion 29 November Sampit, Minggu.

Tepat pukul 10.00 WIB, bunyi dentuman petasan dan sirine dibunyikan secara bersamaan untuk memperingati detik-detik proklamasi. Di saat yang sama rekaman pembacaan teks proklamasi dibacakan oleh Presiden Soekarno diperdengarkan, sekaligus menandai kemerdekaan negara ini.

Upacara peringatan detik-detik proklamasi di Sampit berlangsung khidmat. Seribu lebih peserta yang terdiri atas pelajar, pegawai negeri sipil, TNI dan Polri tampak tertib mengikuti upacara hingga akhir.

Selain unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah dan anggota DPRD setempat, turut hadir para veteran pejuang, Bupati Kotim periode 2000-2005 dan 2005-2010, HM Wahyudi K Anwar dan tokoh masyarakat.

Suasana tegang sempat terasa ketika giliran anggota Paskibraka memasuki tempat upacara untuk menjalankan tugas mereka mengibarkan bendera merah putih. Bekal kemampuan selama 21 hari di karantina pelatihan dan pendidikan ternyata mampu membuat mereka bisa menjalankan tugas tersebut dengan baik.

Ekspresi lepas dan kebahagiaan pun terpancar dari wajah mereka ketika berhasil menjalankan tugas mengibarkan bendera merah putih. Ucapan selamat pun disampaikan para pejabat yang hadir usai upacara.

Usai pelaksanaan upacara peringatan detik-detik proklamasi, rangkaian acara dilanjutkan dengan penyerahan remisi untuk narapidana dan anak pidana di Lembaga Pemasyarakatan Klas IIB Sampit.

Penyerahan remisi umum dilakukan oleh bupati atas nama pemerintah pusat. Acara kemudian dilanjutkan dengan penurunan bendera pada sore hari, setelah itu ditutup dengan ramah-tamah yang dilaksanakan di rumah jabatan bupati Kotim.




(T.KR-NJI/B/Z002/Z002)