BNK Barito Utara Berupaya Perangi Peredaran Narkoba

id Ompie, BNK Barito Utara Berupaya Perangi Peredaran Narkoba

BNK Barito Utara Berupaya Perangi Peredaran Narkoba

Wakil Bupati Barito Utara (Barut) Ompie Herby (Istimewa)

Penindakan dengan jalur hukum agar para penegak hukum memberikan efek jera kepada terhadap para pengedar maupun pemakai narkoba tersebut,"
Muara Teweh (Antara Kalteng) - Badan Narkotika Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah menggelar rapat terkait rencana kegiatan untuk tahun 2015 guna memerangi dan mencegah peredaran narkoba di wilayah setempat.

"Upaya ini dilakukan karena semakin meningkatnya penyelahangunaan narkoba (narkotika, psikotropika dan bahan adiktif lainnya) yang sangat membahayakan perkembangan generasi muda serta SDM khususnya di daerah ini," kata Ketua Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Barito Utara, Ompie Herby di Muara Teweh, Kamis.

Menurut Ompie, dalam penanggulangan penyalahgunaan narkoba yang saat ini dapat dilakukan dengan cara preventif (pencegahan) yaitu untuk membentuk masyarakat yang mempunyai ketahanan dan kekebalan terhadap nakroba seperti pembinaan dan pengawasan keluarga.

Kemudian penyuluhan oleh pihak yang kompeten baik di sekolah dan masyarakat, pengawasan tempat-tempat hiburan malam oleh pihak keamanan.

"Selain itu pengawasan distribusi obat-obatan ilegal dan melakukan tindakan-tindakan lain yang bertujuan untuk mengurangi atau meniadakan kesempatan terjadinya penyelahgunaan narkoba," kata Ompie yang juga menjabat Wakil Bupati Barito Utara itu.

Ompie mengatakan dengan cara represif (penindakan), menindak dan memberantas penyalahgunaan narkoba melalui jalur hukum yang dilakukan oleh para penegak hukum atau aparat keamanan yang dibantu oleh masyarakat.

"Penindakan dengan jalur hukum agar para penegak hukum memberikan efek jera kepada terhadap para pengedar maupun pemakai narkoba tersebut," tegas Ompie Herby.

Sementara, Danramil Teweh Tengah, Kapten Inf Praptomo mengatakan berdasarkan hasil laporan dari anggotanya bahwa peredaran narkoba sudah merambah ke desa-desa bahkan sudah masuk kategori membahayakan bagi kalangan pelajar.

Pihaknya pernah menemukan para pelajar ditingkat Sekolah Dasar bahkan di tingkat SLTP yang lagi asik ngelem fox. Penggunaan lem foxs ini sudah sangat darurat ditingkat anak-anak pelajar.

"Untuk itu dalam rangka menanggulangi peredaran narkoba di daerah ini perlu adanya kerjasama antara semua pihak dan memerikan efek jera terhadap para pelajar yang mengkonsumsi narkoba termasuk menggunakan lem foxs," katanya.


(T.K009/C/T007/T007)