DPRD Kotim Minta KPU Lakukan Persiapan Pilkada

id Jhon Krisli, DPRD Kotim Minta KPU Lakukan Persiapan Pilkada

DPRD Kotim Minta KPU Lakukan Persiapan Pilkada

Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Jhon Krisli (Istimewa)

...KPU Kotim sampai saat ini belum melaksanakan persiapan tahapan Pilkada,"
Sampit (Antara Kalteng) - Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Jhon Krisli meminta Komisi Pemilihan Umum memulai melakukan persiapan tahapan Pemilihan Kepala Daerah di kabupaten tersebut.

"Persiapan tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Kotim seharusnya sudah dimulai dari sekarang, sebab waktu pelaksanaannya sudah semakin dekat," katanya di Sampit, Kamis.

Pelaksanaan Pilkada Kotim 2015 harus berjalan lancar dan baik sesuai mekanisme yang berlaku. Untuk itu perlu adanya persiapan yang matang mulai dari sekarang.

Dia mengatakan, pemerintah daerah sudah mengalokasikan dana cukup besar, Rp34 miliar untuk pelaksanaan pesta demokrasi rakyat lima tahun tersebut.

"Jumlah tersebut sesuai dengan anggaran yang diajukan pihak KPU. Untuk itu nantinya tidak ada lagi alasan kekurangan anggaran dalam pelaksanaan Pilkada," katanya.

Berdasarkan hasil koordinasi dengan KPU, kata Jhon, mereka menyatakan sudah siap menyelenggarakan Pilkada tersebut.

Menurut Jhon, pelaksanaan Pilkada tidak cukup hanya dengan pernyataan siap, namun butuh bukti kerja.

"Sepengetahuan saya KPU Kotim sampai saat ini belum melaksanakan persiapan tahapan Pilkada," ucapnya.

KPU Kotim belum menetapkan berapa banyak tempat pemungutan suara (TPS) yang nantinya akan dipergunakan dalam Pilkada.

Jumlah pemilih juga masih belum di ketahui secara pasti karena masih dalam tahap verifikasi dengan pihak Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

Meski demikian Jhon berharap KPU Kotim nantinya bisa menjadi penyelenggara Pilkada yang baik sehingga masyarakat pemilih dapat menyalurkan aspirasi politiknya pada yang ditentukan.

"Mudahan saja pada waktu pelaksanaan Pilkada nantinya sudah siap semuanya. Dengan demikian Pilkada bisa berjalan dengan baik, lancar dan aman," ungkapnya.





(T.KR-UTG/B/S019/S019)