3 Sekolah Sukamara Raih Penghargaan Integritas dari Mendikbud

id sukamara, penghargaan integritas dari mendikbud, bupati sukamara

3 Sekolah Sukamara Raih Penghargaan Integritas dari Mendikbud

Bupati Sukamara H Ahmad Dirman disaksikan FKPD dan Kepala Dinas Dikpora H Sutrisno, menyerahkan Piagam penghargaan atasnama Kemendikbud kepada Kepala SMAN-1 Sukamara, Edi Kasim. (Foto Antara Kalteng/Gusti Jainal)

Sukamara (Antara Kalteng) - Bupati Sukamara H Ahmad Dirman mengatakan Pemerintah Kabupaten Sukamara merasa bangga dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh insan pendidikan di Kabupaten Sukamara bahwa Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia memberikan penghargaan kepada sekolah dengan indeks integritas pelaksanaan ujian nasional klasifikasi tinggi pada tahun pelajaran 2014/2015.

"Piagam penghargaan pelaksanaan ujian nasional dengan integritas tinggi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang diberikan kepada SMA Negeri 1 Sukamara, SMK Negeri 1 Sukamara sedangkan untuk SMPN-2 Balai Riam akan langsung diserahkan ke sekolah dalam waktu dekat, dan kepada sekolah yang menerima saya ucapkan selamat," kata Dirman di Sukamara.

Menurutnya, dengan adanya penghargaan ini tentu akan memberikan motivasi baik kepada pemerintah daerah, dinas pendidikan maupun insan pendidikan di kabupaten sukamara lebih meningkatkan lagi dalam menyelenggarakan pendidikan di semua jenjangnya.

Selain itu pada tanggal 4 - 7 april 2016 akan melaksanakan Ujian Nasional diharapkan kepada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, dan kepada sekolah-sekolah yang melaksanakan ujian nasional untuk mempersiapkan segala sesuatu sehingga pelaksanaan ujian nasional tahun pelajaran 2016 / 2017 benar-benar berjalan sukses.

"Pada konteks sekarang ini ujian nasional tidak lagi menentukan kelulusan, penentu kelulusan antara lain adalah nilai akademik, tingkat kehadiran siswa dan tingkah laku siswa. berkenaan dengan tingkah laku siswa ini saya harapkan mendapatkan perhatian khusus, karena tingkah laku adalah pencerminan dari revolusi mental," pinta Dirman  

Walaupun demikian, mengingat hasil Ujian Nasional itu antara lain adalah untuk melanjutkan jenjang yang lebih tinggi, maka sekolah harus benar-benar mempersiapkan anak didiknya untuk memperoleh nilai yang terbaik dengan menjunjung tinggi integritas, yaitu martabat dan kejujuran.

"Kami semua di sini berharap semoga pada ujian nasional tahun pelajaran 2016/2017 akan muncul sekolah-sekolah baru di kabupaten Sukamara yang dapat mengukir prestasi yang membanggakan dan membawa nama baik Kabupaten Sukamara yang kita cintai," ungkap Dirman.

"Saya berkeyakinan dari prestasi yang telah dicapai ketiga sekolah tadi, dapat memberikan pembelajaran kepada kita semua bahwa apabila kita mau bekerja keras, fokus dalam bekerja, melakukan koordinasi yang intens maka semua akan bisa kita wujudkan," tambahnya.

Sementara itu kepala Dinas Dikpora Sukamara H Sutrisno mengatakan dalam pemberian penghargaan terkait dengan Ujian Nasional  ada 3 kategori antara lain tingkat pelaksanaan Ujian Nasional yang meliputi martabat dan kejujuran, tingkat akademik yaitu nilai akademik yang diperoleh oleh siswa (perseorangan) dan tingkat integritas dan tingkat akademik.

"Untuk Kabupaten Sukamara memperoleh kategori integritas tinggi dengan nilai antara 82 sampai dengan 85 yaitu SMKN-1 Sukamara. SMAN-1 Sukamara dan SMPN-2 Balai Riam," kata Sutrisno.