Palangka Raya Dorong Kreativitas Anak Majukan Pembangunan

id Palangka Raya, Aratuni, Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, Perlindungan Anak dan KB Palangka Raya, Aratuni D Djaban

Palangka Raya Dorong Kreativitas Anak Majukan Pembangunan

Ilustrasi, Sejumlah peserta didik (Foto Antara Kalteng/Ronny NT)

Anak juga perlu mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan kapasitas, keterampilan dan sikap positifnya. Partisipasi anak dalam pembangunan daerah menjadi satu keharusan,"
Palangka Raya (Antara Kalteng) - Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, Perlindungan Anak dan KB Palangka Raya, Aratuni D Djaban mengatakan terus berupaya mendorong kreativitas anak yang ada di daerah itu untuk berkontribusi dalam memajukan pembangunan.

"Saya ingin anak-anak bisa mengekspresikan diri sesuai dengan bakat dan kemampuannya dalam menciptakan inovasi-inovasi baru dalam kelanjutan pembangun dimasa yang akan datang," kata Aratuni di Palangka Raya, Sabtu.

Ia mengatakan, anak merupakan sumberdaya manusia potensial yang penting bagi kemajuan bangsa. Penentu kualitas sumberdaya manusia Indonesia yang menjadi pilar utama pembangunan nasional.

Arutuni menambahkan, anak merupakan investasi masa depan, sehingga perlu ditingkatkan kualitasnya dan mendapat perlindungan secara sungguh-sungguh dari semua elemen masyarakat.

"Anak juga perlu mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan kapasitas, keterampilan dan sikap positifnya. Partisipasi anak dalam pembangunan daerah menjadi satu keharusan," katanya.

Selain itu, kata dia, salah satu program pemerintah Pusat dalam hal pembinaan dan penguatan keluarga yakni adanya Kampung KB. Program Kampung KB bertujuan agar seluruh masyarakat di daerah itu turut serta dalam membangun keluarga yang berkualitas.

"Saat ini ada beberapa Kelurahan atau Kecamatan di kota Palangka Raya yang sudah dicanangkan sebagai program Kampung KB, yakni Kelurahan Tumbang Rungan, dan Kecamatan Pahandut," katanya.

Ia mengatakan, bahwa program tersebut tidak akan berhasil dan sukses bila tidak didukung oleh seluruh lapisan masyarakat "Kota Cantik" Palangka Raya. Sebab, dengan adanya dukungan tersebut, maka program kependudukan keluarga yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat akan berjalan sesuai cita-cita dan harapan bersama.