Segera Ganti Kepala BPN Seruyan! Ini Permintaan Bupati

id seruyan, kepala BPN seruyan, BPN, Bupati seruyan

Segera Ganti Kepala BPN Seruyan! Ini Permintaan Bupati

Bupati Seruyan Sudarsono. (Istimiewa)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Bupati Seruyan Sudarsono meminta Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan Tengah segera menentukan pengganti Kepala BPN Kabupaten Seruyan berinisial YT yang ditangkap Polda Kalteng karena menyimpan narkoba jenis sabu-sabu, Minggu.

Tertangkapnya Kepala BPN Seruyan tersebut tentu mempengaruhi pelayanan terhadap masyarakat yang ingin mengurus administrasi ataupun terkait pertanahan, kata Sudarsono saat berada di Palangka Raya, Rabu.

"Jujur, saya sangat prihatin dengan penangkapan tersebut. Tapi, Pemerintah Kabupaten Seruyan menginginkan penangkapan itu tidak menghambat pelayanan terhadap masyarakat. Jadi, memang harus segera diganti," tambahnya.

Mantan anggota DPRD Provinsi Kalteng periode 2009-2014 ini menilai penangkapan Kepala BPN Seruyan menjadi pelajaran bagi semua pihak, termasuk pejabat di lingkungan Pemkab Seruyan untuk menghindari penggunaan narkoba.

Dia mengatakan "perang" terhadap narkoba telah lama didengungkan Kabupaten Seruyan, bahkan saat ini pemkab sedang berupaya agar Badan Narkotika Nasional (BNN) kabupaten ada di wilayah setempat.

"Kita sekarang sedang mempersiapkan kantor BNNK Seruyan dan sarana lainnya. Artinya ada keprihatinan bawa peredaran narkoba sungguh luar biasa. Tidak perduli di kota atau di desa, semuanya beredar narkoba. Ini harus dilawan," kata Sudarsono.

Sebelumnya, Polda Kalteng menangkap Kepala BPN Kabupaten Seruyan berinisial YT karena menyimpan narkoba jenis sabu-sabu seberat 0,36 gram. Saat penangkapan Kepala BPN Seruyan ini sempat berupaya mengelabui petugas dengan menyimpan sabu-sabu di kerah baju.

Direktur Ditresnarkoba Polda Kalteng Kombes Pol Ahmad Shaury di Palangka Raya mengatakan Kepala BPN ini ditangkap di halaman parkir salah satu hotel di Palangka Raya, Minggu (13/11) sekitar pukul 14.30 WIB. Dari tangan pelaku juga turut diamankan satu pipet kaca yang disimpan dalam sebotol sabun cair.

"Kepala BPN Seruyan ini rencananya mau menginap di hotel tempat kita menangkapnya. Keterangan dari pelaku, menginap di hotel tersebut bukan dalam rangka bertugas, tapi pribadi," kata Ahmad.

Baca: