Pejabat Baru Agar Segera Tuntaskan Kasus Lama, kata Kapolres Kotim

id Kotawaringin Timur, Kalteng, Sampit, AKBP Hendra Wirawan, Pejabat Baru, Segera Tuntaskan Kasus Lama, Kapolres Kotim

Pejabat Baru Agar Segera Tuntaskan Kasus Lama, kata Kapolres Kotim

Serah Terima Jabatan - Kapolres Kotawaringin Timur AKBP Hendra Wirawan memimpin serah terima 19 jabatan di lingkungan Polres setempat, Senin (21/11/2016). (Foto Antara Kalteng/Norjani)

Sampit (Antara Kalteng) - Kepala Kepolisian Resor Kotawaringin Timur, Kalteng, AKBP Hendra Wirawan meminta jajarannya, khususnya pejabat yang baru dilantik, bekerja keras untuk menuntaskan tunggakan penanganan kasus.

"Ada beberapa kasus yang belum selesai seperti pembunuhan di Antang Kalang dan kasus lainnya. Saya berharap semua bekerja keras untuk mengungkap kasus-kasus itu," kata Hendra di Sampit, Senin.

Hendra memimpin serah terima jabatan 19 perwira di lingkungan Polres setempat. Sebagian hanya rotasi antarunit di Polres Kotawaringin Timur, namun ada pula yang dari dan ke Polres lain.

Mutasi jabatan merupakan hal biasa dalam menjaga dinamika operasional dan penyegaran untuk mencapai visi dan misi Polri. Namun mutasi ini juga diharapkan membawa peningkatan terhadap kinerja Polres Kotawaringin Timur. Seluruh jajaran diharapkan termotivasi mengejar prestasi kerja.

Jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan profesional. Kewenangan bisa didelegasikan kepada yang di bawahnya namun tanggung jawab tetap melekat.

Sumpah dan janji jabatan harus dijalankan dengan baik. Namun Hendra sempat menyindir karena saat pengucapan sumpah dan janji ada perwira yang tidak mampu mengucapkannya dengan baik.

Hendra berterima kasih atas dedikasi pejabat lama yang sudah menunjukkan kinerja bagus. Sementara itu pejabat baru diminta segera menyesuaikan diri terhadap tugas dan lingkungan.

"Segera identifikasi masalah internal dan potensi konflik di lingkungan sekitar. Jangan ada lagi istilah kecolongan dalam tugas. Kita harus meningkatkan layanan publik dan mendorong kesadaran masyarakat untuk turut menjaga kamtibmas. Jangan sakiti hati masyarakat," kata Hendra.

Sementara itu, 19 perwira yang mengikuti serah terima jabatan tersebut adalah Kapolsek Ketapang Kompol Rio Alexander Panelewen menjadi Kasubbid Paminal Bid Propam Polda Kalteng dan posisinya digantikan AKP Edia Sutaata yang sebelumnya menjabat Kasubbag Dumasan Itwasda Polda Kalteng.

Pejabat Sementara Kasubnag Binops Bagops Polres Kotim, Ipda Iswan dipercaya menjadi Kasubbagprogar Bagren Polres Kotim. Iswan menggantikan posisi AKP Suyatno yang kini menjadi Parik 4 Irbidbin Itwada Polda Kalteng.

Ipda Harno yang sebelumnya menjadi Pejabat Sementara Kapolsek Cempaga, dikukuhkan menjadi kapolsek setempat.

Kapolsek Jaya Karya Iptu Azmi Halim Permana kini dipercaya menjadi Kasatlantas Polres Sukamara. Posisinya digantikan Iptu Irfan Mochammad Nur Ali Reja yang sebelumnya menjabat Kapolsek Danau Sembuluh Polres Seruyan.

Kapolsek Cempaga Hulu Iptu I Gede Suarmayasa kini menjadi Kapolsek Hanau Polres Seruyan. Kapolsek Antang Kalang Ipda Rachmat menjadi Kapolsek Cempaga Hulu dan posisinya digantikan Ipda Afif Hasan yang sebelumnya menjabat Kapolsek Mentaya Hulu

Jabatan Kapolsek Mentaya Hulu kini dipercayakan kepada Iptu Syaifullah yang sebelumnya menjabat Kapolsek Dusun Utara Polres Barito Selatan.

Kasat Polair Polres Kotim AKP Yudi Permadi menjadi Bhayangkara Administrasi Penyelia Bidang Binkar Biro SDM Polda Kalteng. Posisi Yudi digantikan AKP Andreas Alex Danantara yang sebelumnya menjabat Kasitindak Subditgakum Ditpolair Polda Kalteng.

Kapolsek Kawasan Pelabuhan Mentaya AKP Rizky Hidayat menjadi Bhayangkara Administrasi Penyelia Bidang Binkar Biro SDM Polda Kalteng. Posisinya digantikan Iptu Triyono Raharja yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kolam Polres Kobar.

Kasat Binmas Polres Kotim AKP Hendrik Tortet dimutasi menjadi Kasubbag Hukum Bagsumda Polres Kotim. Dia bertukar posisi dengan AKP Mochammad Kusaini.

Sementara itu Danton 3 Kompi 1 Sipasdal Subdit Dalmas Ditsabhara Polda Kalteng Ipda Dwi Susanto menjadi Pama Polres Kotim. Sedangkan Pama Polda Kalteng Ipda Sulistyowati menjadi Pama Polres Kotim.