Jangan Terlalu Euforia Sambut Kemenangan Paslon Di Pilkada Barsel

id Barito Selatan, Bunto, Barsel, Polres Barsel, Yussak Angga, Pilkada Barsel

Jangan Terlalu Euforia Sambut Kemenangan Paslon Di Pilkada Barsel

Pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati nomor urut 1, HM Farid Yusran-Sukanto (Faris) Nomor urut 1 dan H. Eddy Raya Samsuri-Satya Titiek Atyani Djoedir (ERAT) nomor urut 2 berfoto bersama usai debat Kandidat, di Buntok, Senin malam (6/2). (Foto

Buntok (Antara Kalteng) - Kapolres Barito Selatan, Kalimantan Tengah AKBP Yussak Angga mengimbau tim pasangan calon bupati yang menang jangan terlalu euforia dan jangan merendahkan pasangan calon yang kalah dalam pemilihan kepala daerah 15 Februari 2017.

"Kita mengimbau kepada tim pasangan calon yang menang agar jangan terlalu euforia dan jangan merendahkan yang kalah," katanya saat upacara peringatan hari kesadaran nasional di Buntok, Jumat.

Ia meminta, apapun hasil dari rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara yang akan dilaksanakan 22-24 Februari 2017 nanti, tim pasangan calon yang menang tidak melakukan hal-hal yang demikian.

"Sedangkan bagi yang kalah, jangan bersedih dan dapat menerima dengan lapang dada, karena menang itu sudah digariskan Allah SWT," kata Kapolres Barito Selatan, AKBP Yussak Angga.

Ia menyampaikan, apabila ada permasalahan Pilkada agar diselesaikan sesuai ketentuan hukum yang berlaku yakni melalui mekanisme yang ada dan tidak menggunakan cara-cara yang melanggar hukum.

Ia juga mengajak kepada masing-masing pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati maupun tim pemenangannya agar menggunakan cara damai, cerdas, demokratis dan tanpa kekerasan atau ancaman.

"Hal itu untuk menunjukan bahwa masyarakat Barito Selatan adalah masyarakat yang beradab dan sudah dewasa dalam berdemokrasi," ucap dia.

Kapolres juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Barito Selatan, agar turut berperan serta menjaga situasi keamanan, terutama menjaga lingkungannya masing-masing supaya tetap kondusif.