Golkar Bantu Korban Kebakaran di Gang Mandau Palangka Raya

id palangka raya, golkar palangka raya, korban kebakaran, rusliansyah

Golkar Bantu Korban Kebakaran di Gang Mandau Palangka Raya

Jajaran Pengurus Partai Golkar Kota Palangka Raya ketika memberikan bantuan 100 kilogram beras secara simbolis kepada korban kebakaran Jalan Kalimantan Gang Mandau, Selasa. (Foto Antara Kalteng/Rachmat Hidayat)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Jajaran Pengurus DPD Partai Golongan Karya Kota Palangka Raya memberikan bantuan kepada masyarakat yang menjadi korban kebakaran di kawasan Jalan Kalimantan,   Gang Mandau kota itu Selasa (21/2) .

Ketua Partai Golkar Palangka Raya H Rusliansyah, MAP melalui Sekretarisnya Hasan Busyairi, MAP di Palangka Raya, Rabu menyerahkan secara simbolis bantuan paket sembako diantaranya 100 kilogram beras premium.

"Kami berharap sedikit bantuan ini dapat meringankan beban para korban kebakaran, sementara mungkin hanya ini yang bisa kami berikan, namun nantinya kami juga mencoba mengajak semua kader-kader partai untuk membantu para warga yang menjadi korban kebakaran tersebut," ucapnya.

Ia memberikan semangat dan motivasi kepada korban agar musibah kali ini jangan menjadi kesedihan yang berlarut-larut, Sebab mereka harus bangkit kembali meski memulai semuanya dari awal.

Dikatakan, bantuan yang diberikan memang bukan untuk menyelesaikan masalah, namun hanya sedikit meringankan beban para korban.

Partai Golkar turut prihatin dan berdoa semoga para korban yang menerima musibah itu bisa tabah dan sabar, sebab tidak ada orang yang menginginkan hal tersebut bisa terjadi.

Kebakaran pada Selasa (21/2) pukul 02.30 WIB yang menghanguskan sedikitnya 30 unit rumah dan enam buah barak dengan 26 dan 24 pintu tersebut, membuat sedikitnya ada 36 kepala keluarga kehilangan tempat tinggal serta seluruh barang-barangnya.

"Tadi ada seorang warga sempat mengatakan, bahwa ketika kebakaran terjadi yang sempat diselamatkan hanya diri dan keluarganya, sedangkan barang berharga dan surat menyurat lainnya sudah habis dibakar api," ujar Hasan.

Oleh sebab itu, ia juga meminta kepada Pemerintah Kota Palangka Raya untuk dapat membantu mengadakan kembali administrasi kependudukan masyarakat yang menjadi korban kebakaran, seperti KTP, Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, Buku Nikah, bahkan Izasah Sekolah.

"Kami juga ingatkan agar masyarakat lebih berhati-hati terhadap penggunaan kompor dan lilin. Tidak kalah penting juga untuk memeriksa instalasi kabel listrik di rumahnya agar mencegah terjadinya korsleting arus pendek," katanya.