Siswa Diminta Giat Belajar Jelang UN 2017

id dprd palangka raya, palangka raya, nenie a lambung, UN 2017, kalimantan tengah

Siswa Diminta Giat Belajar Jelang UN 2017

Ketua Komisi B DPRD Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Nenie A Lambung. (FOTO ANTARA Kalteng/Ronny NT)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, meminta kepada seluruh siswa untuk lebih giat lagi belajar menjelang ujian nasional 2017.

"Kami hanya mengingatkan sekaligus mendorong kepada seluruh siswa yang mengikuti UN 2017 untuk lebih semangat dan giat lagi, bukan sebaliknya," kata Ketua Komisi B DPRD kota Nenie A Lambung di Palangka Raya.

Dia menginginkan peran guru hingga orang tua memberi semangat bagi anaknya untuk tidak malas-malasan menjelang UN dan lebih fokus dalam menghadapi UN karena waktu sudah semakin dekat. Selain itu juga ditekankan mengurangi kegiatan di luar rumah yang dianggap tidak penting.

"Setiap sekolah yang ada di kota Palangka Raya wajib memotivasi para siswa agar lebih giat belajar, sehingga hasil UN nanti bisa maksimal," kata politikus PDIP itu.

Tahun ini kelulusan UN sepenuhnya diserahkan pada tingkat satuan pendidikan, artinya dikembalikan pada pihak sekolah secara penuh. Walaupun demikian para peserta UN tetap harus wajib untuk belajar dan tidak malas-malasan.

Nenie mengatakan, pentingnya mengintensifkan belajar itu diharapkan siswa lebih siap menghadapi UN dan dapat menguasai serta menjawab soal UN nantinya dengan benar.

UN pada dasarnya bukanlah momok yang menakutkan, terlebih bagi siswa yang giat belajar dari kelas pertama masuk ke sekolah hingga kelas terakhir.

Selain itu siswa juga diingatkan untuk memperbanyak membaca dan memahami, berlatih soal, membuat rangkuman, berdiskusi pada teman, tanya kepada guru, gunakan try out sebaik-baiknya, jangan mengandalkan bocoran dan jangan lupa berdoa.

Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) untuk SMA 2017 telah dilaksanakan pada 20-23 Maret dan untuk SMP akan dilaksanakan pada 17-19 April. Ujian Nasional (UN) sendiri pada SMK akan mulai dilaksanakan pada 3-6 April, SMA pada 10-13 April, SMP/MTs terbagi dua gelombang yakni gelombang pertama pada 2-4 April dan 14 Mei sementara gelombang kedua pada 8-10 Mei dan 16 Mei.