Mau Masuk Anggota Polri? Perekrutan Ini Gratis dan Jangan Percaya Calo

id kotawaringin timur, polres kotim, perekrutan anggota Polri, Polri, kalimantan tengah

Mau Masuk Anggota Polri? Perekrutan Ini Gratis dan Jangan Percaya Calo

Ilustrasi - Sejumlah Calon Bintara (Caba) Polri, bersiap mengikuti Psikotes. (AntaraFoto/Saiful Bahri)

Sampit (Antara Kalteng) - Kepolisian Resor Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, mengingatkan masyarakat waspada dan tidak terbujuk jika ada calo yang menjanjikan bisa meluluskan peserta menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia.

"Seperti tahun-tahun sebelumnya, perekrutan calon anggota Polri tidak dipungut biaya. Kalau ada yang mengaku bisa meluluskan, jangan percaya. Apalagi kalau meminta uang," kata Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat Polres Kotawaringin Timur, AKP Kusaini di Sampit, Selasa.

Kusaini ingin meluruskan anggapan bahwa penerimaan anggota Polri bisa diatur dengan uang. Perekrutan dilakukan secara transparan sehingga peluang kecurangan sangat kecil.

Tidak ada istilah peserta "titipan" pejabat karena semua peserta memiliki kesempatan yang sama untuk berhasil. Agar berhasil, peserta disarankan mempersiapkan fisik dan mental sehingga bisa melewati semua tahapan tes dengan hasil memuaskan.

Peserta harus menjalani serangkaian ujian, seperti tes psikologi, tes fisik, dan tes akademik yang meliputi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan pengetahuan umum. Peserta diimbau mempersiapkan diri sejak dini sehingga melalui semua tes dengan baik.

"Jangan mau dibohongi oleh orang yang mengaku bisa meluluskan peserta. Kalau ada yang seperti itu, segera laporkan ke Polres supaya bisa diselidiki," kata Kusaini.

Pendaftaran anggota Polri 2017 dilaksanakan sejak pertengahan Maret lalu hingga pertengahan April nanti. Kusaini berharap banyak pelajar di daerah ini mendaftar dan lulus menjadi anggota Polri.