Bupati Bartim Pimpin Rakodal Pembangunan Triwulan I

id barito timur, bupati bartim, ampera y mebas, rakordal pembangunan triwulan I, kalimantan tengah

Bupati Bartim Pimpin Rakodal Pembangunan Triwulan I

Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas saat memimpin Rakordal Triwulan I dengan didampingi Sekda Ir. Eskop dan Kepala Bappeda Panahan Moechtar. (Foto Antara Kalteng/Habibullah)

Tamiang Layang (Antara Kalteng) - Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah Ampera AY Mebas memimpin langsung Rapat Kordinasi Pengendalian (Rakordal) pembangunan untuk triwulan I periode Januari - Maret di aula Rapat Bupati. 

"Rakordal ini untuk mengetahui bagaimana proses pembangunan berjalan dan penyerapan anggaran pada triwulan pertama," ungkap Ampera AY Mebas saat memimpin Rakordal,  Rabu. 

Jelasnya, sebagaimana nota kesepakatan bersama antara Gubernur Kalteng dengan Bupati dan Walikota bahwa penyerapan anggaran untuk pembangunan bisa dicapai sebanyak 20 persen. 

Kebijakan ini merupakan tindak lanjut untuk mengatasi bagaimana penyerapan anggaran bisa terlaksana dengan baik. 

Kedepannya, Ampera mengharapkan dalam penyerapan anggaran pada Triwulan II bisa dirumuskan langkah langkah dan upaya untuk bisa sesuai target yang diharapkan.

"Namun juga harus memperhatikan dengan prinsip tepat waktu, tertib anggaran dan administrasinya," tegasnya. 

Katanya lagi, semua OPD diharapkan memperhatikan dan mendukung penyerapan anggaran yang telah disepakati melalui nota kesepakatan tersebut dengan memperhatikan azas kewajaran.  

Oleh karena itu, OPD diharapkan memiliki langkah dalam penyerapan anggaran pada Triwulan II yang meliputi April - Juni nanti.