Ujian SD di Sukamara Diikuti 978 Peserta

id ujian sd, ujian sd di sukamara, dikbud sekamara

Ujian SD di Sukamara Diikuti 978 Peserta

Ilustrasi, (FOTO ANTARA)

Sukamara (Antara Kalteng) - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sukamara Ilham Massora mengatakan pelaksanaan ujian sekolah tingkat Sekolah Dasar serentak di Kabupaten Sukamara,  diikuti sebanyak 978 peserta.

"Pelaksanaan ujian tingkat SD ini dilaksanakan di 48 sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah se-Kabupaten Sukamara dengan jumlah peserta laki-laki sebanyak 522 peserta dan perempuan sebanyak 456 peserta sehingga total keseluruhan sebanyak 978 peserta,” kata Ilham di ruang kerjanya di Sukamara.

Menurutnya, pelaksanaan ujian SD sama dengan dengan tahun yang lalu, namun untuk pengawas tetap dilakukan silang yang telah ditentukan Kantor UPTD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan masing-masing kecamatan.

Dikatakannya, dalam pelaksanaan ujian nasional tingkat Sekolah dasar ini mengenai soal ujian tidak akan bocor sebab selama datang ke Sukamara sudah diamankan di Dinas Pendidikan Sukamara untuk dalam kota kabupaten dan UPTD Dinas Pendidikan untuk wilayah Kecamatan, dengan dijaga pihak kepolisian.

Ia menjelaskan, pelaksanaan US SD ini dilaksanakan dari 15 - 20 Mei 2017 dengan mata uji, soal dari Provinsi meliputi Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA, sedangkan mata uji lainnya soal dari Kabupaten seperti Pendidikan Agama, PKN, IPS, Penjaskes, SBK dan Mulok.