Harga Kebutuhan Pokok di Palangka Raya Stabil

id Harga Kebutuhan Pokok di Palangka Raya Stabil, kota palangka raya, Kepala Disperindag Kota Aratuni D Djaban

Harga Kebutuhan Pokok di Palangka Raya Stabil

Kepala Disperindag Kota Aratuni D Djaban (Foto Antara Kalteng/Rendhik Andika)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Harga kebutuhan pokok masyarakat di sejumlah pasar tradisional kota Palangka Raya, Kalimantan Tengan dilaporkan stabil menjelang Ramadhan 1438 hijriah.

"Hanya harga ayam Kampung mengalami kenaikan Rp5.000, dari Rp65.000 menjadi Rp70.000/Kg," kata Kepala Disperindag Kota Aratuni D Djaban di Palangka Raya, Rabu.

Pada hari-hari biasa, rata-rata harga ayam kampung di beberapa pasar tradisional di "Kota Cantik" Palangka Raya Rp60.000/Kg.

Sementara data yang dikeluarkan Diskoperindag pada Rabu (24/5), harga bawang merah tercatat Rp28.000/Kg dan ayam ras pantau Rp33.000/Kg.

Harga beras siam unus Rp16.000/Kg, telur bebek Rp2.400 per biji dan telur ayam ras ukuran besar dihargai Rp17.000/Kg, sementara ukuran sedang Rp16.000/Kg dan ukuran kecil Rp15.000/Kg.

Harga komoditas lain seperti bawang putih Rp50.000/Kg sayur kol Rp15.000/Kg, buncis Rp15.000/Kg, kentang Rp25.000/Kg, tomat Rp13.000/Kg, wortel Rp15.000/Kg dan kemiri Rp20.000/Kg.

Beras pandan wangi Rp10.500-Rp11.000, beras cap mangkok Rp13.000/Kg, minyak bimoli ukuran satu liter berada di kisaran Rp13.000.

Menurut Aratuni, sedikitnya komoditas yang mengalami lonjakan harga dikarenakan jumlah persediaan barang tidak mencukupi permintaan pasar.

Dalam rangka mengantisipasi kelangkaan produk dan menekan kenaikan harga dipasaran selama Ramadhan, pihaknya terus melakukan pemantauan harga yang diikuti sidak di tingkat distributor serta menggelar pasar penyeimbang.