Masyarakat Palangka Raya Harus Jeli Beli Jajanan Ramadhan

id Plt Kadinkes Kota, Andjar Hari P, Masyarakat Palangka Raya Harus Jeli Beli Jajanan Ramadhan

Masyarakat Palangka Raya Harus Jeli Beli Jajanan Ramadhan

Ilustrasi (ANTARA/Andika Wahyu)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah mengimbau warga kota setempat jeli dan teliti saat membeli jajanan ataupun menu berbuka puasa sehingga terhindar dari takjil yang mengandung bahan berbahaya bagi kesehatan.

"Bagi warga akan membeli menu berbuka puasa dengan membeli jajanan di luar hendaknya lebih jeli. Secara kasat mata waspadai makanan dengan warna mencolok," kata Plt Kadinkes Kota, Andjar Hari P saat dihubungi di Palangka Raya, Minggu.

Guna semakin memastikan keamanan pangan yang disajikan pedagang, masyarakat juga diminta tidak sungkan menanyakan kepada penjual terkait bahan yang digunakan serta waktu pembuatan makanan.

Masyarakat juga dapat mencari informasi di internet mengenai kandungan berbahaya yang dicampurkan dalam makanan, dan ciri-ciri serta cara mendeteksinya.

Potensi penggunaan bahan berbahaya pada pangan seperti pengawet dan pewarna juga meningkat seiring semakin banyaknya penjual dan berbagai menu untuk berbuka puasa selama Ramadhan.

Apalagi, tambahnya, sejumlah menu berbuka selama Ramadhan yang dijual pedagang merupakan makanan basah sehingga penyimpanannya pun tak akan tahan lama.

Penggunaan bahan berbahaya pada makanan dapat berdampak pada munculnya gangguan kesehatan seperti mual, diare hingga yang terparah tumor dan kanker.

Meski hingga kini belum ditemukan adanya takjil yang mengandung bahan berbahaya, masyarakat tetap diimbau berhati-hati dan jeli dalam membeli aneka menu berbuka tersebut.

"Warga untuk berhati-hati dalam membeli jajanan buka puasa dan begitu juga bagi para pedagang agar mencari keberkahan dan bukan keuntungan semata," katanya.