Polres Bartim Siap Siaga Padamkan Karhutla

id polres bartim, krhutla

Polres Bartim Siap Siaga Padamkan Karhutla

Kapolres Bartim AKBP Raden Petit Wijaya SIK saat mencoba jangkauan penyiraman menggunakan sepeda motor damkar dihalaman Mapolres setempat, Kamis. (Foto PPID Polres Bartim / Daduk Saputra)

Tamiang Layang (Antara Kalteng) - Kepolisian Resor Barito Timur, Kalimantan Tengah siap berperang menanggulangi kebakaran hutan dan lahan di wilayah setempat.

Kapolres Bartim AKBP Raden Petit Wijaya SIK kepada Antara Kalteng, Kamis mengatakan, untuk penanggulangan Karhutla di musim kemarau saat ini, pihaknya telah melakukan modifikasi mobil tangki air menjadi pemadam kebakaran.

"Sedangkan untuk sepeda motor Damkar hasil modifikasi untuk penanganan karhutla sebanyak 10 unit," ungkap Petit.

Menurutnya, seluruh jajaran Polres Bartim hingga Polsek-Polsek diikutkan sebagai petugas penanganan karhutla agar bisa melakukan pencegahan kebakaran.

Tugas pokok sepeda motor damkar ini melakukan pemadaman awal dimana terjadi karhutla. 

"Namun, jika terjadi kebakaran rumah maupun bangunan juga akan kita tangani," katanya. 

Petit mengintruksikan jajaran Polsek melakukan antisipasi karhutla agar tidak terjadi diwilayah Bartim. Dampak negatif akibat karhutla cukup banyak.

Ia menghimbau warga agar tidak melakukan pembakaran lahan. Jika beralasan untuk berladang atau dengan kesuburan tanah, Petit meminta masyarakat berkomunikasi dengan Dinas Pertanian setempat.

"Pola penanaman atau berladang yang baik tanpa membakar lahan ada pada dinas teknisnya yakni Dinas Pertanian setempat. Komunikasikan saja antara masyarakat dengan Dinasnya," ucapnya.

Polisi akan bertindak tegas pada ada oknum masyarakat yang melakukan pembakaran hutan dan lahan, karena ada regulasi hukum yang dilanggar.