Polda Kalteng Tangkap Oknum Dosen UPR Jual Skripsi

id Oprasi Tangkap Tangan, Oknum Dosen UPR, AKBP Pambudi Rahayu, dosen penjual skripsi, OTT, Polda Kalteng Tangkap Oknum Dosen UPR Penjual Skripsi

Polda Kalteng Tangkap Oknum Dosen UPR Jual Skripsi

Ilustrasi - (Istimewa)

...Yang jelas bersangkutan benar sudah diamankan pihak kepolisian,"
Palangka Raya (Antara Kalteng) - Penyidik Tindak Pidana Korupsi Direktorat Kriminal Khusus Polda Kalteng melakukan operasi tangkap tangan (OTT) seorang oknum dosen di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) di Universitas Palangka Raya (UPR).

"Benar, bahwasanya kita ada menerima laporan menganai penangkapan oknum dosen di UPR yang terlibat dalam penjualan skripsi," kata Kabid Humas Polda Kalteng, AKBP Pambudi Rahayu di Palangka Raya, Sabtu.

Oknum dosen tersebut berinisial SL yang diaamankan dalam kasus tersebut, akan terus dilakukan pemeriksaan intensif oleh penyidik Tipikor Polda setempat.

Pemeriksaan itu bertujuan untuk mengetahui apakah benar melakukan pungutan jasa pembuatan skripsi untuk mahasiswanya. Maka dari itu kasus ini yang juga ada pelapornya akan terus dikembangkan.

"Kan kita baru menerima laporannya nih, jadi hasil perkembangan dan motifnya pasti saya akan beberkan kepada rekan-rekan media. Yang jelas bersangkutan benar sudah diamankan pihak kepolisian," ucap perwira berpangkat melati dua itu.

Pambudi menambahkan, sampai saat ini polisi juga sudah mengamankan beberapa barang bukti yang menjerat SL dalam perkara yang dilakukannya itu.

Hanya saja oknum dosen yang berhasil diamankan aparat itu yang kabarnya ditempat kerjanya, tidak ditahan. Namun perkara tersebut tetap diproses sesuai hukum yang berlaku.