Pertahankan Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa, Kata Ketua DPRD Bartim

id dprd bartim, broelalano, pancasila,

Pertahankan Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa, Kata Ketua DPRD Bartim

Ketua DPRD Bartim Broelalano. (Foto Antara Kalteng/Habibullah)

Tamiang Layang (Antara Kalteng) -Pada peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan Senin (02/10) di halaman Kantor Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah, Ketua DPRD setempat Broelalano membacakan ikrar bangsa.

"Melalui ikrar yang dibacakan tadi, semua elemen masyarakat hendaknya bersatu padu mempertahankan Pancasila sebagai lambang negara dan ideologi bangsa Indonesia," katanya kepada Antara Kalteng, Senin.

Ditegaskan politisi PDIP itu, mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia merupakan harga mati yang tidak bisa ditawar-tawar lagi.

Hal ini juga hendaknya menjadi pedoman generasi muda, agar mampu mewujudkan dan mempertahankan kemerdekaan yang tekah diraih pada tahun 1945 silam. 

Broelalano juga mengaharapkan generasi muda Bartim hendaknya mampu memperjuangkan nilai nilai kemerdekaan. 

"Generasi muda Bartim juga perlu waspada, jangan sampai lengah. Sebagai penerus bangsa perlu mengetahui peristiwa bersejarah dalam merebut kemerdekaan," katanya. 

Salah satu peristiwa sejarah adalah G30S/PKI yang telah ditonton masyarakat secara luas. Hal ini hendaknya tidak terulang dimasa saat ini dan akan datang. 

"Sebagai penerus perjuangan bangsa, kita semua wajib mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan menegakkan keadilan demi keutuhan NKRI," demikian Broelalano.