Karang Taruna Diminta Bina Pemuda Desa Kalteng

id Karang Taruna Kalteng, Abdul Hafid, Mugeni

Karang Taruna Diminta Bina Pemuda Desa Kalteng

PLT Sekda Kalteng Mugeni menyarahkan Bendera kepada Ketua Karang Taruna Kalteng Abdul Hafid, Palangka Raya, Jumat. (Foto Antara Kalteng/Norjani)

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kalimantan Tengah Mugeni meminta Pengurus Karang Taruna provinsi setempat memotivasi dan membina pemuda desa agar dapat berkarya serta berkontribusi terhadap kemajuan pembangunan di wilayahnya masing-masing.

Memotivasi dan membina pemuda desa tersebut dengan melihat berbagai potensi yang ada di wilayah sekitar, kata Mugeni usai mengukuhkan dan melantik pengurus Karang Taruna Provinsi Kalteng periode 2016-2017 di Palangka Raya, Jumat.

"Karang Taruna ini kan ada sampai di tingkat kelurahan dan pedesaan, sehingga keberadaannya sangat dibutuhkan Pemerintah. Apalagi tugas dan fungsi organisasi ini kan arahnya kepada kesejahteraan sosial kepemudaan. Saya berharap itu bisa dilaksanakan dengan sungguh-sungguh," kata Mugeni.

Ketua Karang Taruna Kalteng Abdul Hafid menegaskan siap melaksanakan dan merealisasikan apa yang menjadi permintaan sekaligus harapan Pemerintah Provinsi. Hanya, dirinya mengharapkan Pemprov Kalteng memberikan dukungan serta bantuan pendanaan kepada Karang Taruna dapat merealisasikannya.

Dia mengatakan bantuan yang terpenting sekarang ini adalah tersedianya Sekretariat tetap Karang Taruna agar mempermudah koordinasi pengurus Provinsi dan Kabupaten/Kota serta kelurahan dan pedesaan.

"Sekarang ini sekretariat Karang Taruna Provinsi Kalteng masih menyewa rumah orang. Kita sangat mengharapkan ada gedung yang disediakan Pemprov Kalteng untuk dijadikan sekretariat Karang Taruna," kata Hafid.

Surat Keputusan (SK) kepengurusan Karang Taruna Kalteng diterima pada Maret 2017 dengan jumlah kepengurusan 100 orang lebih. Meski pun begitu dan baru dilantik, sebelumnya telah dilakukan konsolidasi dan temu karya dengan Karang Taruna Palangka Raya, Kabupaten Sukamara, Kotawaringin Timur, Kapuas, Katingan, Pulang Pisau, Barito Selatan, Barito Utara dan kabupaten lainnya.

Dia mengatakan Karang Taruna juga akan lebih mengedepankan pembinaan dan pengembangan desa/kelurahan, karena ini bagian dari visi Pemerintah Provinsi di bawah komando Gubernur Kalimantan Tengah untuk menuju Kalteng Berkah.

"Sekali lagi saya sampaikan bahwa satu-satunya organisasi pemuda tingkat desa hanya Karang Taruna. Jadi tidak ada yang lain," demikian Hafid.