Wagub Buka FSQ Kalteng di Muara Teweh

id FSQ Kalteng, wagub kalteng buka FSQ, muara teweh, Said Ismail

Wagub Buka FSQ Kalteng di Muara Teweh

Wakil Gubernur Kalteng, Habib Said Ismail menyerahkan piala bergilir FSQ ke VI tingkat Provinsi Kalteng kepada Bupati Barito Utara H Nadalsyah untuk diperebutkan pada FSQ ke VI tahun 2017 di arena terbuka Tiara Batara Muara Teweh. (Istimewa)

Muara Teweh (AntaraKalteng)-Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Said Ismail membuka secara resmi pelaksanaan Festival Seni Qasidah (FSQ) ke VI tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, di arena Tiara Batara Muara Teweh Kabupaten Barito Utara, Sabtu malam.

Dalam sambutannya, Wagub  Said Ismail mengatakan penyelenggaraan Festival Seni Qasidah ke VI tingkat Provinsi Kalteng di Muara Teweh Kabupaten Barito Utara ini sangat luar biasa.

"Selamat dan sukses kepada Kabupaten Barito Utara yang telah menjadi tuan rumah kegiatan ini. Jadikanlah event sebagai wadah untuk bersilaturahmi, saling bertukar pikiran dan saling memberi untuk kemajuan dan terwujudnya Kalteng yang lebih BERKAH," kata Wagub.

Wagub H Said Ismail yakin, dengan adanya pelaksanaan Festival Seni Qasidah ke VI tingkat Provinsi Kalteng seperti ini akan melindungi kita semua dari perbuatan yang tidak berguna.

"Dengan mengucapkan Bismillahhirahmannirahim, Festival Seni Qasidah ke VI tingkat Provinsi Kalteng tahun 2017 di kota Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara secara resmi saya nyatakan dibuka," kata Wagub  Said Ismail.

Sebelumnya, Bupati Barito Utara H Nadalsyah melaporkan bahwa dalam pelaksanaan kegiatan Festival Seni Qasidah ke VI tingkat Provinsi Kalteng di Muara Teweh ini diikuti 14 Kabupaten/Kota se Kalteng dengan jumlah peserta sebanyak 1.191 orang.

Dengan rincian, Kota Waringin Barat mengirimkan 85 orang peserta, Kota Waringin Timur 100 orang, Katingan 90 orang, Kapuas 100 orang, Pulang Pisau 85 orang, palangka Raya 95 orang, Barito Timur 80 orang, Seruyan 65 orang, Barito Selatan 65 orang, Gunung Mas 80 orang, Sukamara 70 orang, Lamandau 70 orang, Murung Raya 90 orang dan Kabupaten Barito Utara 116 orang.

Dikatakannya, untuk dewan juri dalam kegiatan ini berasal diambil dari dewan juri nasional tingkat nasional berasal dari Sulawesi, dewan juri dari provinsi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah serta dewan juri perwakilan dari masing-masing Kabupaten/Kota.

Waktu pelaksananaan kegiatan FSQ VI ini dimulai dari tanggal 12-18 Oktober 2017. Dan lomba yang diperlombakan yaitu lomba qasidah klasik (rebana) putra dan putri, lomba qasidah kolaborasi, lomba hadrah, bintang vokalis anak-anak putra dan putri, bintang vokalis remaja putra dan putri, bintang vokalis dewasa putra dan putri dan lomba seni fashion show islami putra dan putri.

"Tempat lomba didua tempat yaitu Arena Tiara Batara dan gedung balai Antang Muara Teweh," kata Nadalsyah.

Pada kesempatan itu,Bupati H Nadalsyah juga menyampaikan permohonan maaf yang tulus apabila dalam pelayanan dan penyambutan kafilah yang diberikan oleh Pemerintah Daerah, panitia penyelenggara dan masyarakat di daerah ini dirasakan kurang berkenan dihati tamu undangan dan kafilah. 

"Selaku tuan rumah, sekali lagi kami sampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya," kata Bupati yang akrab disapa H Koyem ini.